Products

Badminton Footwork and Footwear (A960- Multidirectional Grooves)【Author/ Diana, VICTOR Footwear Product R&D】

Sebagai penggemar bulutangkis, anda pasti pernah terkesima melihat bagaimana seorang pemain badminton proffesional bisa mengatur dengan sempurna saat melangkah sambil melakukan pukulan yang berkualitas dengan kecepatan luar biasa pula ! Selain banyak pengalaman  yang terus bertambah dari waktu ke waktu dengan latihan rutin, kesempurnaan seperti itu sebenarnya dapat dibangun dengan gerak kaki yang matang.

Footwork / langkah kaki dalam bulutangkis merupakan faktor sangat penting untuk menentukan titik penghubung , timing dan stabilitas dari pukulan . Jika pergerakan langkah kaki dari pemain salah dalam melakukan langkah penghubung secara benar dan halus , kualitas dan penempatan shuttlecocks dalam melakukan pukulan pasti akan terganggu , yang pastinya akan menghasilkan pertahanan atau serangan yang buruk.

Enam titik langkah penting dalam bulutangkis

 

Enam titik langkah , sangatlah dikenal dalam badminton , membutuhkan pergerakan dari bagian tengah lapangan ke depan lalu kembali ke tengah dan ke belakang lapangan secara berulang-ulang . Setelah setiap pukulan , pemain kembali ke tengah lapangan dengan segera. Keenam titik gerak kaki terdiri dari chasse ( kaki meluncur dimana satu kaki menggantikan kaki lainya ) , slip step , cross-over step dan serta langkah menyerang. masing-masing gerakan sangatlah penting untuk dikuasai dalam enam gerak kaki yang efektif.

Dari dinamika langkah kaki atau footwork dalam enam titik, dapat kita lihat bahwa bulutangkis tidaklah seperti olahraga lainnya dimana diperlukanya gerakan kaki secara multi-directional . Sebuah pukulan harus diselesaikan sebelum shuttlecock menyentuh lantai. Oleh karena itu, kecepatan sangatlah penting ,sementara itu, kaki pemain menahan torsi yang cukup besar sementara kaki tetap harus memberikan momentum untuk aktivasi setiap gerakanya . Dapat dikatakan , tak diragukan lagi  beban pada kaki terutama selama dalam permainan dengan intensitas yang tinggi sangatlah besar . Untuk itu , betapa pentingnya sepatu bulutangkis dalam bermain bulutangkis .

Tai Tzu Ying - World Single No.1 dengan sepatu A960

 

Untuk  memilih sepatu bulutangkis yang benar, anda dapat terlebih dahulu mencari tiga karakteristik ideal berikut: Anti-Slip , lentur  dan support. Ini adalah elemen kunci untuk gerak kaki yang efektif.

Anti-Slip adalah fungsi utama yang harus dicari. Cepat dan singkat sebagaimana langkah dalam bulutangkis yang terlihat , momentum yang sangat tinggi datang dengan dorongan yang besar pula . Sepatu bulutangkis tanpa lapisan tapak sepatu yang anti slip bisa sangat membebani otot pemakainya. Dalam beberapa kasus yang buruk , dapat menyebabkan cidera pada kaki. Jadi, lain kali anda perlu memperhatikan ini , bahwa sepatu badminton wajib memiliki performa anti-slip sebagai dasarnya .

Kedua yaitu kelenturan , dimana kelenturan dari sepatu badminton memungkinkan kaki depan untuk merespons langkah-langkah multidirectional secara tepat waktu . Pergerakan setiap langkah menjadi lebih mudah karena kehalusan dan kenyamanan pada kaki juga meningkat . Oleh karena itu, alur multidirectional ditambahkan ke bagian lapisan tapak untuk meningkatkan ketangkasan dan memungkinkan gerakan kaki yang lebih halus.

 

 

yang ketiga , sepatu yang memberikan stabilitas secara efektif dapat menghalangi impact yang cukup besar pada kaki sejak pergerakan seperti berhenti tiba-tiba atau rintangan yang terburu-buru seringkali dapat menyebabkan kaki dalam resiko berbahaya.

Selain daripada fungsinya pada bagian tapaknya , desain stabilitas lateral pada sepatu juga harus diperhitungkan ! Ditempatkan di posisi di mana tempat kelenturan kaki depan tidak terhalang, TPU menawarkan perlindungan dan kenyamanan yang terbaik.

Kesimpulanya, banyak pemain bulutangkis yang hanya menekankan pada penampilan dan bahan sepatu yang lembut saja saat mereka ingin membeli sepatu bulu tangkis. Namun, bagaimanapun fungsionalitas dari sepatu lah yang tidak boleh dilupakan. Sekarang, dengan deskripsi rinci yang tercantum di atas, anda tahu masih banyak yang harus dipertimbangkan. Lain kali ketika anda berniat berbelanja sepatu bulu tangkis, pastikan Anda mencari tiga karakteristik utama (anti-slip, kelenturan, stability) pada sepatu bulu tangkis!

 

 

#A960allroundbadmintonfootwearwithmultidirectionalgrooves A960 http://products.victorsport.com/A960/EN/index.html